Selain Fariza, Siapa Lagi Sosok Pembawa Baki Bendera Pusaka 17 Agustus 2017?

Tanggal: 23 Agu 2017 20:46 wib.
Pada upacara hari kemerdekaan tanggal 17 Agustus 2017, Fariza Putri Salsabila menjadi sorotan masyarakat Indonesia. Ia mendapatkan kehormatan untuk menjadi pembawa baki pada saat upacara pengibaran bendera pusaka merah putih. Namun, selain Fariza, ada sosok lain yang juga menjadi pembawa baki saat upacara 17 Agustus kemarin. Ia adalah sosok yang membawa baki pada upaca penurunan bendera merah putih. Siapakah sosok tersebut?

Upacara penurunan bendera pusaka merah putih dilaksanakan sore hari di Istana Negara, Jakarta. Setelah bendera pusaka berkibar selama sehari di langit Indonesia, akhirnya bendera ini diturunkan untuk disimpan kembali. Pembawa baki saat pengibaran dan penurunan tidak dilakukan oleh orang yang sama. Untuk pembawa baki pada upacara penurunan sang saka merah putih ini diamanatkan kepada Ruth Cheline Eglesya Purba.

Putri asal tanah Batak ini telah sukses menurunkan bendera pusaka merah putih bersama pasukan Paskibraka lainnya. Ruth berasal dari Binjai, Sumatera Utara. Putri kebanggaan dari pasangan Nilson Purba(Ayah) dan Lisbert Herta Pandiangan(Ibu) ini lahir pada tanggal 7 Oktober 2011. Sekarang ini ia duduk di bangku kelas XI, SMA Negeri 2 Binjai.

Ruth mengaku gugup pada saat melaksanakan tugasnya. Namun, ia tetap fokus pada hitungan dan gerakan. Ruth sendiri pernah mencicipi posisi sebagai pembawa baki sebanyak 10 kali selama masa pendidikan dan pelatihan. Sehingga dari pengalamannya tersebut, ia akhirnya dipercayakan menjadi pembawa baki pada saat upacara penurunan dan dapat melaksanakan tugasnya dengan hasil yang baik.
Copyright © Tampang.com
All rights reserved