Resep Simpel Membuat Kue Kering untuk Lebaran

Tanggal: 4 Jun 2018 11:42 wib.
Tampang.com - Lebaran merupakan hari yang ditunggu-tunggu umat muslim setelah menjalankan ibadah puasa selama satu bulan penuh. Lebaran juga merupakan moment bahagia untuk berkumpul bersama keluarga dan menjalin silaturahmi dengan orang-orang yang kita sayang. Saat Lebaran tak dapat dipungkiri akan ada banyak hidangan spesial yang tersedia di setiap rumah dan salah satu makanan wajib yang harus tersedia yaitu kue kering.

Banyak penjual kue kering menjelang lebaran namun jika Anda ingin membuat kue kering sendiri di rumah berikut resepnya...

Bahan-bahan

1. 1/2 sdt ekstrak vanila

2. 120 gram gula

3. 125 gram mentega

4. 1 sdm susu bubuk

5. 250 gram tepung terigu

6. 1 butir telur ayam

7. 1 sdt baking powder

 

Bahan Isian

Selai, kismis, kacang, dll.

 

Cara Membuat

1. Campurkan bahan mentega, gula dan vanila kemudian kocok dengan mixer hingga memiliki tekstur creamy.

2. Tambahkan telur kemudian kocok hingga tercampur rata.

3. Masukkan tepung terigu dan baking powder sedikit demi sedikit.

4. Tambahkan susu lalu aduk hingga rata.

5. Siapkan oven dan loyang yang sudah diolesi mentega.

6. Ambil 1 sdm adonan lalu bentuk bulat-bulat kemudian tambahkan isian sesuai selera.

7. Panaskan oven dan tata semua kue yang akan dipanggang di loyang.

8. Panggang selama kurang lebih 15-20 menit hingga matang dan kue berubah warna menjadi kecokelatan.

9. Dinginkan kue lalu simpan dalam toples dan tutup rapat.
Copyright © Tampang.com
All rights reserved