Memasuki Usia Senja, Anda Menyesal Karena 4 Hal Ini

Tanggal: 2 Mei 2018 17:35 wib.
Tampang.com – Hidup ini sungguh dramatis bukan ? Jika waktu kecil kamu merasa ingin lekas dewasa, lantas saat dewasa kamu malah menginginkan untuk kembali ke masa kecil lagi. Perlu disadari bahwasannya kita tidak dapat kembali ke masa lalu karena waktu telah berlalu. Ada beberapa hal yang sering disesali oleh kebanyakan orang yang telah memasuki usia senja. Berikut ini adalah 6 hal yang sering disesali oleh seseorang yang telah memasuki usia senja.

Tidak sempat jalan – jalan ke banyak tempat

Hal yang perlu kita syukuri sebagai warga Indonesia adalah menyadari bahwasannya, Indonesia memiliki berbagai destinasi wisata yang sangat elok. Akan sangat disesali jika Anda tidak mencicipi keelokan pesona alam Indonesia dengan berkeliling ke tempat – tempat indah di Indonesia.

Berkarya

Menjadi manusia berarti adalah keinginan setiap orang bukan? Tentunya hal itu dapat dituangkan dalam sebuah karya yang dapat memberi arti untuk sesama. Akan sangat disesali bagi Anda yang tidak pernah mampu untuk berkarya.

Meraih apa yang di cita – citakan

Masa muda adalah masa dimana Anda dapat mengejar semua impian Anda yang telah lama terpendam. Mimpi yang Anda miliki jangan hanya sebagai pelengkap tidur semata melainkan harus diwujudkan.

Belum pernah merasakan bagaimana bangkit dari keterpurukan

Setiap orang pasti pernah merasakan gagal bukan? Namun ingat bahwasannya kegagalan yang Anda alami merupakan sebuah pelajaran berharga. Proses untuk bangkit dari keterpurukan merupakan proses yang tidak semua orang mampu melewatinya dnegan baik.
Copyright © Tampang.com
All rights reserved