Ingin Beli Rumah Gaji Pas Pasan? Ikuti Tips Ini

Tanggal: 5 Mei 2018 14:34 wib.
Tampang.com – Harga rumah tentu semakin hari akan semakin melambung tinggi. Membeli rumah menjadi suatu tantangan tersendiri bagi Anda yang hanya memiliki gaji pas – pasan. Namun , jangan khawatir Anda masih tetap bisa membeli rumah meskipun gaji hanya pas – pasan. Berikut ini adalah tips membeli rumah untuk Anda.

Harus hemat dengan gaji kecil

Langkah pertama adalah berhemat. Anda harus cerdas saat melakukan pengeluaran untuk keperluan hidup Anda. Jadikan membeli rumah adalah kebutuhan utama yang harus Anda prioritaskan.

Menabung Walau Gaji Kecil

Menabung menjadi suatu kewajiban, karena dengan berhemat saja tidak cukup. Anda harus selalu mampu untuk dapat menyisihkan uang minimal 20 persen setiap bulannya. Anda harus memiliki rekening khusus yang dipisahkan dengan rekening pengeluaran Anda.

Jangan Mengontrak

Usahakan jangan mengontrak. Karena , mengontrak sebenarnya hanya akan menjadikan Anda lebih boros. Jika biaya kontrakan Anda Rp 1juta maka dalam setahun Anda harus mengeluarkan uang sebesar Rp 12juta. Lebih baik, uang tersebut digunakan untuk uang muka beli rumha.

Pilih KPR

Setelah anda mengumpu,kan uang dari berhemat dan menabung, sebaiknya Anda segera mengajukan Kredit Kepemilikan Rumah. Langkah ini adalah doluasi yang paling tepat.

Ikut Lelang Rumah

Langkah terakhir adalah mengikuti lelang rumah. Dengan mengikuti lelang rumah, Anda memiliki kesempatan untuk melihat rumah dnegan harga yang miring. Rumah – rumah tersebut biasanya adalah rumah sitaan yang gagal dilunasi.
Copyright © Tampang.com
All rights reserved