Ibu Adalah Segalanya,,,Apa yang Dirasa Bila Ibu Tiada…

Tanggal: 26 Des 2017 17:29 wib.
Tampang.com - Kalau kita bicara soal ibu atau bunda rasany nggak ada kata yang cukup untuk mengungkapkan perasaan kita. Tanpa beliau kita bukan siapa – siapa, bukan berarti ayah tidak ada artinya ya guys, semua orang tua kita adalah sesuatu yang sangat mulia yang harus dan wajib kita sayangi.

Ibu yang melahirkan kita, ayah yang mencari nafkah, semua seakan ikin kita rangkul bersama. Namun apa daya takdir berkehendak lain setiap manusia tidak ada yang hidup abadi didunia ini. Akan ada hal yang dirasa beda saat orang yang kita sayangi pergi meninggalkan kita untuk selamanya, ibu kita.

1.Rasa sedih yang nggak akan bisa kita Ungkapkan



Tak ada yang bisa menolak kehendak Tuhan, apabila seseorang yang kita sayangi meninggalkan kita karena memang sudah takdirnya, apa yang dirasa…?.

Kesedihan akan muncul bersamaan dengan kemarahan, rasa bersalah, hingga ketakutan. Perasaan ini gak bisa kamu tebak dan terkadang membuatmu lelah.

Kesedihan itu mungkin akan hilang seiring berjalannya waktu, tapi kamu akan terasa sangat pedih jika ada yang mengingatkannya kembali.

2. Sosok yang tak akan tergantikan



Seorang ibu mempunyai cara masing-masing untuk mencintai anaknya. Menuntun kita dengan cara terbaik yang dia bisa, mendengarkan dan mencintai kita tanpa syarat. Karena bagi seorang ibu, anak menjadi prioritas utama dalam hidupnya.

Nggak akan ada lagi yang memarahi kamu saat pulang malam, gak ada lagi yang menanyakan kabarmu saat di luar kota, gak ada lagi yang menyiapkan sarapan tiap pagi, gak ada lagi yang menyambutmu saat tiba di rumah dan hari-hari yang kamu lewati tak lagi sama saat masih ada ibu di sisimu.

3. Bersyukur masih dikasih kesempatan mempunyai keluarga yang menyayangi kita



Meskipun menahan rasa sakit, ibu akan menyambut dirimu saat lahir dengan gembira. Namun, kamu harus sadar bahwa masih ada orang lain yang juga menanti kehadiranmu.

Ada bapak yang selalu menjaga ibu, agar kamu yang berada dalam kandungannya selalu sehat. Ada saudara-saudara kamu yang selalu menanyakan kapan kamu datang ke dunia ini.

Gak ada yang melarang kamu untuk bersedih, tapi jangan berlarut-larut. Ingatlah ada bapak yang akan khawatir jika melihatmu terus bersedih. Ada saudara-saudara yang mungkin sebenarnya mereka gak cukup tegar menerima kenyataan, tapi demi kamu mereka berusaha tegar. Jangan sampai kamu menyesal untuk kedua kalinya karena melewatkan momen bersama keluargamu yang masih ada.

Guys buat kalian yang saat ini masih bersama sang bunda, jangan pernah kalian menyia –nyiakan waktu yang ada untuk bersamanya. Berbahagialah kalian dengan kasih sayang bunda, jangan membuat nya menangis bersedih karena dirimu, tapi biarkan bunda menangis karena bahagia, bangga akan diri kita…

Ini memang bukan hari ibu, tapi nggak kasih sayang ibu nggak ada harinya semua untuk bunda
Copyright © Tampang.com
All rights reserved