Formula Sederhana untuk Prediksi Tinggi Badan Anak Anda
Tanggal: 21 Sep 2017 22:17 wib.
Formula sederhana ini, yang digunakan oleh kebanyakan dokter anak, dapat memberikan perkiraan pertumbuhan anak. Meski bukan perhitungan yang tepat, namun cara perhitungan yang sederhana ini hanya memberikan margin error sekitar 5 cm.
Perlu diperhitungkan bahwa tinggi badan anak Anda akan bergantung pada banyak faktor lainnya, apakah genetik atau eksternal, seperti kebiasaan sehari-hari, status kesehatan umum, metabolisme, gizi, aktivitas olahraga, dan lingkungan.
Nah, inilah metode sederhana ini untuk membantu Anda mengetahui seberapa tinggi anak-anak Anda saat mereka dewasa.
Apa yang Anda butuhkan?
Data yang Anda butuhkan untuk memperkirakan tinggi badan anak-anak Anda nantinya terdiri dari data ini: tinggi ayah, tinggi ibu, dan jenis kelamin anak.
Bagaimana Menghitungnya?
Perhitungan untuk tinggi anak laki-laki
Tinggi anak laki-laki saat sudah dewasa = ( (Tinggi badan ayah ( dalam cm) + tinggi badan ibu (dalam cm) ) / 2 ) + 6.5 cm
Contoh perhitungan
Tinggi ayah = 182 cm
Tinggi ibu = 160 cm
Tinggi anak laki-laki saat sudah dewasa = ((182 + 160)/2) + 6.5 = 177.5 cm
Perhitungan untuk tinggi anak perempuan
Tinggi anak perempuan saat sudah dewasa = ( (Tinggi badan ayah ( dalam cm) + tinggi badan ibu (dalam cm) ) / 2 ) - 6.5 cm
Contoh perhitungan
Tinggi ayah = 182 cm
Tinggi ibu = 160 cm
Tinggi anak laki-laki saat sudah dewasa = ((182 + 160)/2) - 6.5 = 164.5 cm
Sekarang cobalah!