Cegah Terjadinya Kejahatan dengan Metode Kebaikan

Tanggal: 18 Apr 2018 19:53 wib.
Cegah Terjadinya Kejahatan dengan Metode Kebaikan

 

Kejahatan adalah tindakan yang melanggar aturan, hukum dan norma yang merugikan orang lain tanpa memandang golongan, status sosial, suku, dan lain sebagainya, dan berakibat menimbulkan keresahan,  ketakutan, dan perseteruan di tengah-tengah masyarakat. Kejahatan terjadi karena banyak faktor, seperti: Fafktor ekonomi (kemiskinan), faktor perbedaan pendapat, faktor perbedaan golongan, fafktor kecemburuan sosial, sakit jiwa (sakit hati, dendam), faktor agama (kurang menghayati ajaran yang dianutnya), dll.

Kejahatan tidak terjadi tanpa ada faktor. Oleh sebab itu, kejahatan harus bisa dibasmi mulai dari akarnya. Artinya, perlu adanya suatu metode  pendekatan tertentu terhadap para pelaku kejahatan guna memperbaiki pola pikir dan pandangan mereka yang salah. Salah satu cara yang tepat untuk mencegah kejahatan adalah dengan berlaku baik terhadap siapapun.

Kebaikan bisa diibaratkan seperti air yang mampu memadamkan nyala api yang sedang membara. Demikian juga kebaikan mampu menciptakan keseimbangan hubungan sosial yang merata dalam kehidupan bermasyarakat. mampu meredam terjadinya kejahatan. Beberapa perbuatan baik yang dapat mencegah terjadinya kejahatan adalah:

Berbuat baik dengan ucapan dan tindakan. Melalui ucapan yang baik, orang lain terhindar dari rasa sakit hati, dari ketersinggungan.

Berbuat baik dengan berbagi. Dengan berbagi kepada orang yang membutuhkan, maka akan menghidarkan orang bertaraf ekonomi rendah  dari rasa iri dan perampokan.

Berbuat baik dengan menghargai siapapun. Menghindari  sikap arogan terhadap sesama dan tidak berusaha menjadi teladan dalam segala aspek kehidupan.

 

Jadilah sumber kebaikan demi menciptakan kedamaian dan mencegah kejahatan

 

 
Copyright © Tampang.com
All rights reserved