Ayo Kita Berpikir Dan Pakai Akal Kita

Tanggal: 8 Jan 2018 08:09 wib.
Tampang - Mengutip dari Viktor Hugo “Pikiran merupakan kekuatan yang sangat efektif. Tanpa pikiran kita tidak memiliki kekuatan”. Pikiran hanya dimiliki manusia, akal dan pikiran selalu bersamaan seperti dua sisi mata uang yang tidak pernah terpisahkan. Apabila salah satu dari keduanya tidak ada kemungkinan besar akan menyebabkan ketidak seimbangan dalam hidupnya. Seorang yang mengalami gangguan jiwa tidak akan berpikir untuk menggapai cita-citanya, sebab akalnya terganggu begitupun dengan orang yang sedang stress mereka hanya berpikir saja tidak memakai akalnya untuk melakukan tindakan agar suatu kerjaan atau suatu masalah terselesaikan.



Apabila pemikiran kita dan akal kita normal, maka ketika kita lapar ada seorang yang menyuguhkan makanan dengan tiga jenis masakan, pertama makanan itu berasal dari masakan Hotel, kedua makanan itu berasal dari masakan rumah, dan yang ketiga makanan itu berasal dari tempat sampah. Pada hakikatnya bagi orang yang memiliki pemikiran dan akal yang normal pasti akan memilih nomber satu dan dua, sebab bagi mereka yang memiliki pemikiran dan akal yang normal selalu berasumsi bahwa tubuh ini butuh makanan-makanan yang bergizi untuk keberlangsungan hidup dan sangat tidak mungkin bagi mereka memilih makanan dari tempat sampah, kecuali ada faktor-faktor yang menyebabkan atau memaksanya untuk memakan-makanan yang berasal dari tempat sampah.



Nah,dari sedikit penjelasan diatas mungkin kita sudah berpikir memakai akal kita, bahwa begitu mulianya manusia di muka bumi ini. Maka alangkah baiknya kita untuk bersyukur kepada Allah SWT. Coba kita bayangkan bagaimana Allah SWT mengambil salah satu dari fungsi otak kita, apa jadinya?. Yah, penyesalan. Jangan sampai kita menyesal gara-gara tidak bersyukur.
Copyright © Tampang.com
All rights reserved