Trik Mudah Cegah Kaki Lecet Saat Menggunakan High Heels

Tanggal: 24 Jul 2018 14:11 wib.
Tampang.com - Salah satu fashon wanita yang membuat mereka tampak lebih anggun dan feminin adalah menggunakan high heels. High heels dapat digunakan kapan pun baik ke acara formal maupun non formal. Menggunakan high heels akan membuat bentuk kaki tampak lebih jenjang dan indah. Tapi, untuk sebagian wanita yang tidak terbiasa menggunakan high heels akan lebih memilih menggunakannya pada saat acara formal saja seperti pesta pernikahan. Alasannya yaitu mereka tidak mampu bertahan menggunakan heels lebih dari dua jam karena kaki akan terasa sakit saat mengenakannya.

Nah, agar bisa bertahan lebih lama saat menggunakan heels, ada beberapa cara mudah untuk menyiasatinya. Berikut ulasannya :

1. Gunakan double tape

Double tape digunakan untuk menjaga sepatu agar tidak tergelincir saat digunakan. Kaki akan terhindar dari lecet dan juga nyeri. Cara menggunakannya yaitu dengan menempelkan double tape di bawah telapak sepatu.

2. Mengikat dua jari kaki

Ikatlah jari kaki tengan dan jari manis dengan alat perekat. Hal ini dilakukan untuk mengurangi tekanan yang akan terjadi pada saraf diantara dua jari kaki yang diikat tersebut.



3. Taburkan bedak bayi

Menaburkan bedak bayi diseluruh permukaan kaki akan membantu untuk mencegah keringat berlebih yang akan membuat Anda mudah tergelincir saat memakai heels. Bedak bayi juga berfungsi meminimalisir cedera dan lecet di kaki.

4. Oleskan deodoran

Deodoran bisa menjadi andalan sebelum memakai heels. Oleskan deodoran roll on terlebih dahulu di area yang akan terjadi gesekan seperti mata kaki, kelingkin dan tumit.

5. Aplikasikan krim hidrasi

Gunakan krim sebelum memakai heels untuk menghidrasi kulit kaki dan akan melindungi kaki dari gesekan, nyeri bahkan hingga melepuh.
Copyright © Tampang.com
All rights reserved