Trik Hidari Boros Saat Di Supermartket

Tanggal: 9 Des 2017 15:43 wib.
Tampang.com - Wanita kalau sudah masuk perbelanjaan mau itu minimarket, supermarket ataupun pasar tradisional tapi lengkap udah deh mata jadi hijau. Segala yang dilihat pasti deh ingin di beli, parah kan para wanita terutama ibu rumah tangga nih, hehehe. Tentu saja pengeluaran bisa membengkak saat berbelanja di minimarket, memang orang seringkali kebablasan saat berbelanja.

Namun ada tips nih ladies buat hindari mata hijau atau kalap kalau lihat banyak barang di supermarket agar tidak kebablasan uang bulanan aman. Yuk simak deh.

1. Jeli Membandingkan Harga

Hal pertama yang dapat kamu lakukan adalah membandingkan setiap harga barang dengan teliti. Percaya atau tidak jika kamu perhatikan dengan baik baik, ada beberapa minimarket yang menjual produk dengan merk sama namun harga nya berbeda satu sama lainnya. Bahkan minimarket yang berada di bawah perusahaan yang sama sekalipun bisa juga memiliki harga atau tarif yang berbeda.

Namun yang paling penting adalah harus lebih jeli dalam membandingkan harga-harga produk tersebut sebelum akan berbelanja.

2. Coba Beli Produk Keluaran Minimarket Tersebut

Mulai dari air mineral, sabun cuci, tissue, camilan, dan masih banyak lainnya. Jika diperhatikan, biasanya produk-produk ini akan dijual lebih murah dibandingkan dengan produk-produk lainnya yang sejenis. Sehingga dapat kamu jadikan sebagai solusi alternatif menghemat beberapa pengeluaran. Meskipun murah, namun tetap dapat merasakan fungsi dan manfaatnya.

3. Rutin Mencari Info Promo

Biasanya ini terjadi saat membeli produk-produk tertentu dan kemudian mendapatkan produk gratisan ketika berada di kasir. Biasanya barang-barang tersebut dalam masa promo yang mana tidak kamu sadari. Sehingga tidak ada salahnya jika kamu rutin mencari informasi mengenai promo-promo yang diberikan pihak minimarket.

4. Membuat Member Card

Ada beragam jenis member card yang dikeluarkan pihak minimarket, mulai dari potongan harga, hadiah menarik, dan masih banyak lainnya. Dan tentu saja ini keuntungan yang tidak boleh kamu lewatkan begitu saja.

5. Unduh Aplikasi Minimarket

Aplikasi ini sangat bermanfaat untuk mencari tahu beragam promo menarik dan potongan harga yang sedang berlangsung. Untuk mendapatkannya, kamu hanya perlu mendownloadnya melalui play store untuk mengetahui informasi terkini dari minimarket tersebut. 

6. Jangan Malas Mengumpulkan Stamp

Biasanya kertas kecil ini nantinya berisikan kumpulan sticker kecil ataupun stamp yang dapat kamu kumpulkan setelah habis berbelanja. Biasanya jika rajin mengumpulkan sticker atau stampel maka kamu bisa mendapatkan potongan harga ataupun produk gratisan dari pihak minimarket. Sehingga akan lebih baik jika menyimpan dan mengumpulkannya setiap selesai berbelanja.

7. Buat Daftar Kebutuhan sebelum Berbelanja

Sebelum berangkat berbelanja, akan lebih baik jika membuat daftar mengenai kebutuhan-kebutuhan penting yang kamu butuhkan dan berbelanja tepat dan memang sesuai dengan kebutuhan yang kamu butuhkan saat ini.

Nah ladies tips diatas tadi berdasarkan pengalaman yang sudah – sudah lo, silakan mencoba..
Copyright © Tampang.com
All rights reserved