Tidur Kamu Ngorok? Atasi dengan 4 Cara Alami Ini...
Tanggal: 13 Jul 2017 14:28 wib.
Tampang.com - Mengorok atau mendengkur merupakan salah satu gangguan tidur yang sering dialami banyak orang. Menurut pakar tidur asal New York, Amerika Serikat, Marha Cortes mengatakan “Semakin sering mengorok maka akan semakin buruk dampaknya.” Mendengkur sangat berdampak bagi kesehatan salah satunya yaitu berkurangnya kualitas tidur.
Tidur yang kurang dan tidak berkualitas maka akan mempengaruhi tingkat stres, suasana hati, seksualitas dan kemampuan untuk menahan nafsu makan. Jika ingin mengurangi bahkan menghilangkan kebiasaan mengorok maka ada 4 cara yang dapat dilakukan seperti berikut ini :
1. Tidur dengan posisi menyamping. Tidur telentang akan cenderung mengorok karena arah pangkal lidah menurun sehingga dekat dengan tenggorokan, hal inilah yang memicu tidur mendengkur. Lain hal nya jika tidur menyamping maka tidak akan terjadi dengkuran saat tidur.
2. Semprot hidung. Bersihkanlah hidung sebelum tidur karena akan sangat berdampak pada pernafasan malam hari. Oleh karena itu, Cortes selaku dokter menyarankan untuk menyemprot hidung sebelum tidur.
3. Sering mengunyah permen karet. Agar saluran udara tidak sempit, Cortes menyarankan agar sering mengunyah permen karet bebas gula dua kali selama 20 menit. Aktivitas ini berfungsi untuk melatih lidah, rahang, mulut dan otot-otot wajah sehingga intensitas mengorok pun menurun.
4. Menjaga berat badan ideal. Seseorang yang kelebihan berat badan maka akan timbul lemak disaluran pernafasan dan hal inilah yang dapat menimbulkan dengkuran saat tidur. Usahakanlah memiliki berat badan ideal dengan melakukan olahraga dan diet seimbang agar tidak mendengkur saat tidur.