Kapan Ya Waktu yang Tepat untuk Menyatakan Cinta?
Tanggal: 12 Feb 2018 14:48 wib.
Tampang.com - Kamu sedang jatuh cinta pasa seseorang? Namun kamu belum siap untuk mengungkapkannya? Jika kamu masih bingung dengan waktu yang tepat untuk ungkapkan perasaan kamu, ada sebuah survei untuk ungkapkan hal ini.
Survei mengenai hal ini dilakukan oleh Mattress Online. Survei dilakukan dengan melibatkan hingga 1000 orang di Inggris untuk ketahui saat yang tepat untuk ungkapkan perasaan, kapan mereka siap untuk menerima segala hal yang akan terjadi mengenai hubungan mereka berdua.
Mulai dari berkenalan hingga akhirnya berani menyatakan cinta. Berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk akhirnya mengatakan ‘aku sangat mencintaimu’ bagi kebanyakan orang?
Lebih dari setengah hasil survei mengungkapkan bahwa mereka akan menunggu setidaknya tiga bulan sebelum mengakui kedalaman perasaan mereka kepada pasangan mereka.
Sedangkan hasil survei lainnya mengatakan bahwa pria dua kali lebih mungkin mengatakan 'aku cinta kamu' setelah mengenal seseorang hanya dalam satu minggu dibandingkan wanita.
Sebesar 33 persen wanita dan 29 persen pria dalam survei tersebut mengatakan bahwa mereka akan mengatakan 'aku cinta kamu' antara satu sampai tiga bulan dalam hubungan mereka.
Dilansir dari Independent UK, sebanyak 22 persen dari total 3.947 responden mengaku akan menyatakan perasaannya setelah dekat selama tiga bulan. Lalu, sebanyak 14 persen mengaku membutuhkan waktu enam bulan sebelum menyatakan cinta, sementara 13 persen mengungkapkan isi hatinya setelah satu bulan pertama setelah bersama mereka.
Menariknya, sebesar 10 persen juga mengaku bahwa mereka tidak pernah memberi tahu atau mengungkapkan cinta kepada pasangannya.
Terakhir, sebesar 65 persen dari wanita setuju bahwa mereka tidak akan pernah memberi tahu pasangan mereka saat ini bahwa mereka pernah berbohong dalam hubungan sebelumnya. Sebaliknya, 51 persen dari pria mengatakan mereka akan berbagi informasi tersebut dengan pasangan mereka saat ini dalam dua tahun pertama hubungan.
Hasil survei diatas hanya sebagai penggambaran waktu yang tepat untuk mengungkapkan perasaan. Namun, setiap orang memiliki kesiapan yang berbeda-beda. Jika kamu merasa sudah siap untuk menyatakannya, tak ada salahnya untuk segera mengutarakannya.