Cara Membuat Masker Menggunakan Tomat

Tanggal: 8 Mei 2023 12:48 wib.
Melakukan perawatan wajah menjadi kewajiban setiap orang untuk memiliki wajah yang cerah dan ternutrisi, terutama bagi kamu yang memiliki kesibukan sepanjang hari di luar ruangan. Hal tersebut, akan mudah membuat wajah menjadi kusam akibat kotoran sepanjang perjalanan dan paparan sinar matahari yang dapat merusak kulit. Oleh karena itu, pentingnya perawatan wajah yang dapat dilakukan dengan berbagai cara. 

Mulai dari skincare, treatment wajah, hingga maskeran. Setiap jenis masker memiliki manfaat dan kegunaannya masing-masing sehingga dalam menggunakannya kamu dapat menyesuaikan sesuai dengan kebutuhan permasalahan kulit wajahmu. Dilansir dari neostrata.com, masker wajah merupakan tambahan dari rutinitas perawatan kulit untuk mengatasi masalah perawatan kulit tertentu. 

Masker dapat membantu dalam melembapkan kulit, menghilangkan minyak berlebih, dan memperbaiki tampilan por-pori. Masker wajah bersifat oklusif sehingga dapat menyelimuti kulit dan memperbaiki penampilan serta kualitas kulit. Penggunaan masker dapat dilakukan dari rumah baik dengan menggunakan produk alami yang dapat dibuat sendiri seperti tomat.

 Manfaat Tomat untuk Kulit dan Kesehatan

Dilansir dari bebeautiful.in, berikut beberapa manfaat tomat untuk kulit dan kesehatan :


Mengurangi minyak berlebih. Tomat dapat menjadi solusi untuk semua kulit, terutama kulit yang memiliki minyak berlebih. Tomat juga dapat membantu mengatasi kulit yang terlalu berminyak dan menyeimbangkan tingkat pH alami kulit.
Menghilangkan kulit mati. Kulit menarik kotoran, minyak, dan polusi dari lingkungan sekitar sehingga membuat kulit menjadi kusam dan tidak merata. Enzim dalam tomat dapat menjadi solusinya karena kegunaannya yang dapat mengelupas kulit dengan mengangkat lapisan atau sel kulit mati. 
Mencegah jerawat. Tomat mengandung bahan pembersih yang dalam dan dapat menghilangkan jerawat. Selain itu, tomat juga memperbaiki tingkat pH kulit yang dapat mencegah berjerawat dan meminimalkan timbulnya jerawat. 
Mencerahkan kulit. Tomat yang kaya akan vitamin C, E, dan beta karoten dapat meratakan warna kulit dan mencerahkan kulit. 
Menunda tanda-tanda penuaan. Tomat yang dikemas dengan vitamin B kompleks dapat melawan tanda-tanda penuaan dini.
Mengencangkan pori-pori. Tomat bekerja sebagai zat alami yang dapat mengecilkan pori-pori dan mengurangi munculnya jerawat.
Meredakan iritasi kulit. Tomat mengandung senyawa anti inflamasi yang dapat meredakan iritasi dan menenangkan kulit.


Resep Masker Menggunakan Tomat

Berikut terdapat beberapa resep masker menggunakan tomat yang dilansir dari stylecraze.com :

Masker wajah Tomat dan Lemon

Masker ini mengandung sifat pemutihan alami dari tomat dan lemon. Lemon memiliki kandungan yang kaya akan vitamin C sehingga dapat mengurangi hiperpigmentasi dan meratakan warna kulit. Kamu perlu menyiapkan 1 sendok teh bubur tomat dan 3-4 tetet jus lemon untuk membuat masker ini. Setelah itu, kamu dapat melakukan langkah-langkah berikut:


Campurkan jus lemon dan bubur tomat serta oleskan ke wajah
Biarkan mengering selama 10-12 menit
Lalu, bilas dengan air hangat dan tepuk secara perlahan wajah serta lembapkan


Kamu dapat menggunakan masker ini sekali atau dua kali dalam sehari dan pastikan menggunakan jus lemon secukupnya supaya tidak menyebabkan sensasi terbakar.

Masker tomat dan madu

Masker wajah ini dapat membuat kulit lembut dan kenyal karena madu merupakan humectanti alami yang dapat melembapkan kulit. Kamu perlu menyiapkan 2 sendok makan bubur tomat dan 1 sendok teh madu untuk membuat masker ini. Setelah itu, kamu dapat melakukan langkah-langkah berikut:


Campurkan madu dan bubur tomat serta oleskan ke wajah
Biarkan selama 15 menit atau hingga mengering
Setelah itu, bilas dengan air hangat


Kamu dapat menggunakan masker ini dua kali dalam seminggu.

Masker wajah tomat, mentimun, dan oat

Mentimun memiliki sifat antioksidan yang dapat melawan keriput dan menunda penuaan, sedangkan oatmeal dapat menenangkan peradangan kulit, bersisik, kering, dan gatal. Kamu perlu menyiapkan ½ cangkir tomat tumbuk dan ¼ cangkir mentimun parut untuk membuat masker ini. Setelah itu, kamu dapat melakukan langkah-langkah berikut:


Campurkan tomat tumbuk dan mentimun parut secara menyeluruh
Oleskan campuran pada wajah
Biarkan selama 20 menit
Lalu, bilang dengan air hangat 


Kamu dapat menggunakan masker ini dua kali dalam seminggu.
Copyright © Tampang.com
All rights reserved