Alasan Penting Kurangi Konsumsi Gula

Tanggal: 13 Jun 2018 22:12 wib.
Alasan Penting Kurangi Konsumsi Gula

 

Gula memang terasa manis, namun akibatnya tidak terlalu manis untuk tubuh kita. Oleh sebab itu perlu bagi kita untuk mengurangi gula dalam makanan kita, meski hal itu tidak mudah. Yang jelas, begitu kita mengurangi gula, maka akibatnya akan langsung terasa. Berikut manfaat mengurangi konsumsi gula.

 

Kulit lebih segar

Selain itu mengurangi gula juga akan mengurangi glukosa dan kenaikan insulin dalam darah, sehingga mengurangi peradangan yang menyebabkan kulit tidak segar. Menurut Dr Youn, dampak pada kulit itu akan terlihat setelah kita mengurangi gula selama 14 hari.

 

Timbunan lemak menghilang

Gula bisa menyebabkan nafsu makan meningkat. Selain itu, gula juga menyebabkan tubuh kita kurang peka terhadap rasa kenyang  sehingga seringkali kita makan terlalu banyak kalori. Mengurangi gula dalam beberapa minggu akan menghilangkan lemak di pinggang.

 

Lebih jarang sakit

Penelitian yang dipublikasikan di American Journal of Clinical Nutrition menemukan bahwa mengkonsumsi 100 gram gula akan menurunkan kemampuan sel darah putih untuk melawan bakteri hingga 50 persen, dan efek ini berlangsung selama lebih dari 5 jam. Mengurangi mengkonsumsi gula, akan membuat kita lebih jarang sakit.

 

Mengurangi risiko penyakit jantung

Gula juga meningkatkan trigliserida dalam darah yang memunculkan risiko sakit jantung dan stroke karena penyumbatan. Banyak study menyebutkan mereka yang mengkonsumsi gula lebih banyak, lebih berisiko meninggal karena sakit jantung dibanding yang sedikit saja menyantap gula.

 

Tidur nyenyak

Saat perut terisi makanan manis, kita akan sulit tidur nyenyak. Konsumsi gula sebelum tidur membuat kita berkeringat di malam hari dan meningkatkan hormon stres sehingga membuat kita sulit tidur.

Dengan menghilangkan kebiasaan konsumsi gula berlebih, dalam dua atau tiga hari kualitas tidur kita akan membaik dan bangun lebih segar keesokan harinya.
Copyright © Tampang.com
All rights reserved