Pemerintah Dongkrak Daya Saing Industri Kopi

Tanggal: 9 Mei 2018 16:06 wib.
Tampang.com – Dalam acara panen raya kopi yang diselenggarakan di Temanggung, Jawa Tengah pada hari Selasa kemarin. Airlangga Hartanto selaku Menteri Perindustrian ikut terlibat dalam acara panen kopi tersebut. Ia disambut sumringah oleh para petani dan pelaku usaha kopi.

Ia mengatakan bahwa sector industry pegnolahan kopi dapat memberikan kontribusi yang sangat signifikan terhadap devisa negara. Kini , nilai ekspornya mencapai US$ 469,4 juta atau Rp 6,7 triliun pada tahun 2017. Faktanya, jumlah tersebut dinilai telah naik sebesar 10 persen dibandingkan tahun lalu.

“Kementrian Perindutrian terus aktif mendorong pengembangan industry pengolahan kopi di seluruh Indonesia agar semakin meningkatkan nilai tambahnya sehingga dapat memacu pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat,” jelas Airlangga.

Saat ini, ekspor kopi Indonesia terdiri dari kopi instan, ekstrak, esens dan konsentrat kopi yang telah tersebar di beberapa negara tujuan ekspor utamanya di ASEAN, Iran, dan Uni Emirat Arab.

Indonesia menjadi negara penghasil biji kopi terbesar keempat di dunia setelah Brasil, Vietnam dan Kolombia. Hal tersebut menjadi sebuah potensi pengembangan industry pengolahan kopi di dalam negeri.

“Kami pun mengapresiasi langkah Pemerintah Kabupaten Temanggung, karena sudah ada dua Indikasi Geografis untuk kopi dari Temanggung yang telah terdaftar, yaitu Kopi Arabika Jawa Sindoro – Sumbing dan Kopi Robusta Temanggung,” jelas Airlangga.
Copyright © Tampang.com
All rights reserved