Mengejutkan! WhatsApp di Dunia Bisnis

Tanggal: 1 Sep 2017 18:23 wib.
WhatsApp akan meluncurkan sebuah fitur baru yang memungkinkan para penggunanya terlibat dalam bisnis, fitur ini disebut sebagai ‘WhatsApp for Business’. Fitur terbaru ini akan memungkinkan pengguna untuk berkomunikasi mengenai bisnis seperti mengajukan pertanyaan, mencari dukungan, dan masih banyak lagi.

WhatsApp for Business ini memberi dua lencana yaitu hijau dan kuning. Lencana hijau disamping nama kontak menandakan bahwa WhatsApp telah mengkonfirmasi nomor kontak tersebut termasuk dalam akun bisnis.  Lencana hijau merupakan upaya untuk membuat akun bisnis tampak lebih dapat dipercaya dan dapat mendorong lebih banyak bisnis untuk naik ke platformnya. Lencana kuning berfungsi untuk memberi tahu jika penggunanya sedang melakukan interaksi bisnis atau obrolan.

Fitur WhatsApp for Business ini memberikan beberapa batasan untuk para penggunanya, diantaranya mereka hanya boleh memilih nama sesuai nama panjang yang telah ditetapkan sebelumnya dan tidak boleh di robah. Saat pengguna akun bisnis memulai interaksi bisnis didalam obrolan, maka pesan yang sudah terkirim tidak akan bisa dihapus seperti pesan dan obrobal biasa, Sepertinya WhatsApp menginginkan penggunanya menyimpan rekaman obrolan bisnis yang dilakukan. Jika anda tidak ingin dihubungi pengguna akun bisnis yang lain, maka anda bisa memblokirnya seperti akun WhatsApp yang lain pada umumnya.

Mengingat WhatsApp telah dibeli oleh perusahaan Facebook senilai $19 miliar, maka perusahaan ini ingin menjadikan WhatsApp jauh lebih bermanfaat bagi penggunanya.
Copyright © Tampang.com
All rights reserved