Wow! Lukisan Bertema Steampunk Ini Ternyata Dibuat Dari Teh

Tanggal: 23 Nov 2017 16:50 wib.
Tampang.com - Salah satu seniman Disney, Brian Kesinger adalah seorang story artist dan penulis skenario dalam film Disney selama lebih dari 20 tahun. Beberapa karakter, seperti Tarzan dan Moana merupakan hasil dari tangannya.



Ia pun pernah meraih penghargaan dalam ajang Annie Awards. Dengan penciptaan beberapa karakter Disney tersebut, maka kemampuan dalam bidang menggambarnya tak perlu diragukan lagi.

Selain menggambar dengan tangan maupun komputer, ternyata ia memiliki media lain yang tak kalah menantangnya. Salah satu media yang ia gunakan adalah teh.



Di kala senggang, Kesinger menghabiskan waktu dengan menggambar menggunakan air teh. Dia mencoba membuat gambar-gambar bertema steampunk yang jadi kesukaannya sejak menggarap animasi film Atlantis The Lost Empire.

Kesinger sengaja menggunakan teh sebagai pengganti cat karena warna-warna yang dihasilkan bisa memberikan kesan kuno. Namun dia juga tak memungkiri dibutuhkan percobaan berkali-kali untuk mengetahui jenis-jenis teh yang bisa menghasilkan kombinasi warna terbaik.



"Begitu menemukan campuran yang pas saya mendiamkannya setidaknya dua jam agar mengendap maksimal," tulisnya seperti dilansir dari Bored Panda. "Kadang saya menambahkan sedikit cat air untuk menambahkan nuansa gelap, tetapi tehnya sendiri sudah menghasilkan warna yang bagus apa adanya."

Menurut Kesinger, teh earl grey dan darjeeling menghadirkan nuansa warna yang paling sempurna. Selain itu, melukis dengan teh memberikan sensasi tersendiri karena harumnya yang sedap saat mengering di atas kertas.



Kesinger bukan seniman pertama yang melukis dengan teh. Sebelumnya, Gerard Tonti sudah menggambar dengan minuman kopi dan teh. Namun gaya lukisan keduanya memang benar-benar berbeda.
Copyright © Tampang.com
All rights reserved