Wow! Batu Akik Ini Dihargai Hingga Rp 20 Triliun

Tanggal: 7 Sep 2017 21:30 wib.
Tampang.com - Beberapa waktu lalu, Indonesia dihebohkan dengan tren batu akik yang sangat populer pada saat itu. Nampaknya, tren batu akik belum surut hingga saat ini, terbukti dengan tingkat penjualannya yang meningkat tajam di mancanegara.

 

Baru-baru ini, publik kini kembali digemparkan oleh penemuan batu safir biru yang konon terbesar di dunia. Sebelumnya, batu safir biru jenis yang sama dengan ini telah digunakan oleh Kate Middleton pada acara pertunangannya.

 

Menurut informasi yang beredar, batu safir ini ditemukan pada Agustus 2015 di Ratnapura, Sri Lanka. Berat batu ini mencapai 1,404.49 karat.



Gemologist dari Colombo, Sri Lanka memperkirakan bahwa harga batu ini ditaksir bisa mencapai Rp 1,3 triliun hingga Rp 20 triliun.

Alasan batu safir biru ini membuat istimewa selain beratnya adalah batu ini bisa mengeluarkan refleksi berbentuk bintang berujung enam yang muncul di permukaan ketika dipoles.

Sementara itu, pemilik yang sekarang enggan membeberkan berapa harga yang harus ditebus ketika ada orang yang ingin membeli batu itu.

“Saat saya melihatnya, tanpa sadar saya langsung memutuskan untuk membelinya. Saya menduga bahwa itu mungkin merupakan batu safir biru terbesar di dunia. Jadi saya mengambil risiko untuk membelinya,” ucap sang pemilik.

Diketahui, menurut mitos yang berkembang di kalangan masyarakat Sri Lanka, batu tersebut disebut juga ‘The Star of Adam’. Konon katanya, batu itu pernah dibawa langsung oleh Nabi Adam ketika dia diusir dari surga oleh Allah.
Copyright © Tampang.com
All rights reserved