Ini Dia, Keluarga yang Mencetak Rekor Menjadi Keluarga dengan Umur Tertua di Dunia

Tanggal: 1 Agu 2017 21:44 wib.
Tampang.com - Keluarga Donnelly bersaudara mencatatkan rekor dunia sebagai keluarga paling panjang umur. Anak-anak dari pasangan Peter dan Ellen Donnely ini memiliki usia termuda 72 tahun dan tertua dengan 93 tahun.

Mengutip dari Daily Mail, Senin (31/7/2017), rahasia Donelly bersaudara mencapai total 1.073 tahun, adalah karena mereka selalu mengikuti kebiasaan ayah mereka.

"Sebelum tidur ayah akan memakan sesuatu yang hangat, bubur sekitar jam 10 malam, kemudian sarapan pada pukul 7 pagi. Kami memasak gandum, susu, dan dituangkan sedikit selai apel di atasnya," ungkap Joe, asal Kota Armagh, Irlandia Utara.

Selain itu, keluarga ini hanya mengkonsumsi bahan yang bebas polusi dan berasal dari alam. Roti yang mereka makan adalah buatan sendiri. Mengenai daging dan telur yang mereka makan, mereka ambil dari peternakan yang mereka miliki.

Ditambah, mereka juga gemar memakan buah apel yang terkenal dengan kandungan vitamin dan seratnya yang tinggi. "Kami bekerja sepanjang hari, dari bangun hingga matahari terbenam untuk mendapatkan susu sapi. Apel adalah camilan selama kami bekerja," tambah Joe.

Seharusnya, keluarga ini memiliki 16 orang saudara, akan tetapi 3 di antaranya meninggal dunia.
Copyright © Tampang.com
All rights reserved