Pentingnya Industri Menggunakan Lampu TL dan Lampu Emergency Explosion Proof

Tanggal: 30 Sep 2020 14:39 wib.
Lampu pada awal mulanya merupakan suatu penemuan manusia yang membutuhkan penerangan di malam hari. Manusia menggosok-gosokkan batu hingga dapat mengeluarkan api dan kemudian api tersebut dikembangkan lagi dengan membakar benda-benda yang mudah menyala. Kemudian pada tanggal 21 Oktober 1879, lampu berhasil ditemukan oleh Thomas Alpha Edison di laboratorium Edision-Menlo, Amerika. Di mana prinsip dari lampu listrik yaitu dengan cara menghubungkan listrik pada filamen karbon sehingga terjadi arus hubung singkat yang mengakibatkan timbulnya panas. Lalu panas tersebut kemudian dibuat sehingga suhu tertentu sampai mengeluarkan cahaya. Seiring dengan perkembangan jaman, kini model dari lampu yang pada awalnya terlihat rumit terus dikembangkan oleh generasi berikutnya sehingga menjadi semakin modern seperti saat ini. kini, sudah banyak terdapat jenis lampu seperti lampu neon, lampu led, lampu bohlam biasa dan lain sebagainya.



Begitu juga dalam dunia industri yang membutuhkan begitu banyak peralatan dan salah satunya adalah lampu. Contohnya lampu tl explosion proof yang merupakan lampu LED yang dapat diandalkan untuk berbagai kebutuhan industri, komersil maupun tempat-tempat lain yang membutuhkan penerangan dengan keamanan yang baik. Di era modern seperti sekarang ini banyak orang yang memilih menggunakan lampu tl sebagai sumber penerangan di rumahnya karena memiliki berbagai keunggulan bila dibandingkan jenis lampu sebelumnya. Sebenarnya lampu jenis ini sudah dikembangkan sejak tahun 1980 di mana lampu ini bekerja menggunakan gas flour untuk menghasilkan cahaya, di mana energi listrik membangkitkan gas di dalam tabung lampu sehingga timbul sinar ultra violet. Sinar ultra violet tersebut akan membangkitkan phosphors yang kemudian bercampur dengan mineral lain yang telah dilaburkan pada sisi bagian dalam tabung sehingga akan menimbulkan cahaya. Pada umumnya phosphors tersebut dirancang untuk meradiasi cahaya putih, sehingga sebagian besar model jenis lampu ini berwarna putih.

Selain lampu tl explosion proof, terdapat lampu jenis lain yang merupakan kebutuhan bagi industri. Yakni lampu sorot expolosion proof yang berfungsi agar lampu sorot ini lebih banyak bersifat untuk mengatur arah dan jatuhnya cahaya agar pencahayaan di tempat yang gelap menjadi lebih maksimal. Lampu sorot ini pun menghasilkan sinar cahaya yang menyebar secara rata serta mmebuat besaran area yang terkena sinar sorot lampu ini juga ikut tergantung dari jarak lampu sorot yang digunakan terhadap objek sorot yang akan dituju. Lampu jenis ini banyak dipergunakan di area industri minyak bumi, industri petrokimia, industri perkapalan, industri pertambangan, industri militer, industri metalurgi, industri pembangkit listrik, industri transmisi listrik, industri kereta api, keamanan publik dan pemadam kebakaran dan lain-lain. Jenis lampu lainnya adalah lampu emergency explosion proof yang merupakan lampu darurat jenis perangkat pencahayaan dengan dukungan serangkaian baterai yang menyala secara otomatis. Ini pada saat pasokan listrik dari PLN mengalami pemadaman, dan lampu tersebut dapat bertahan pada area yang mudah terbakar seperti area gas, area pengeboran, area pengolahan dan lain-lain.                                                                                                                           

Fungsi dari lampu emergency adalah sebagai penerangan ketika kebutuhan darurat serta untuk kebutuhan siaga. Di mana penerangan darurat merupakan penerangan yang digunakan untuk keselamatan orang yang akan meninggalkan lokasi atau mencoba menghentikan proses yang memiliki potensi bahaya. Adanya penerangan ini sangat efektif untuk digunakan oleh pemilik perusahaan yang memiliki gedung dalam kompleks. Sementara penerangan untuk kebutuhan siaga yaitu penerangan darurat yang disediakan agar memungkinkan kegiatan normal dan tetap dapat berjalan sebagaimana seperti biasanya meskipun sedang mengalami pemadaman pada penerangan utamanya. 

Bila anda sedang membutuhkan berbagai jenis lampu LED Explosion Proof dan Weather Proof yang banyak digunakan di berbagai industri dapat menghubungi Kami yang merupakan Sole Agent Resmi Produk LED Lighthing Explosion Proof yang telah mendapat persetujuan Kementrian Perdagangan pada alamat berikut ini :

PT Anugerah Maju Bersama Indonesia

Jl. Raya Grand Duta, Tangerang

Phone:( 021 ) 55726895

Hotline:( +62 ) 812-9040-6462

Whatsapp:( +62 ) 812-9040-6462

Email:cs@amb-indonesia.co.id

Web:amb-indonesia.com

 
Copyright © Tampang.com
All rights reserved