Koloni Penguin Muncul di Antartika Timur, Ada Apa?

Tanggal: 4 Mar 2018 10:06 wib.
Tampang.com - Di Antartika Timur ditemukan penampakan yang mengejutkan bahkan para ahli. Disana muncul koloni penguin Adelie yang tak pernah diketahui sebelumnya ada disana. Koloni penguin Adelie ini biasanya berada di kepulauan terpencil Danger Islands, Antartika Timur.

Koloni tersebut berjumlah hingga lebih dari 750.000 pasang penguin yang hidup di pulau itu atau berkisar 1,5 juta ekor. Jumlah tersebut bahkan dikatakan oleh ilmuwan lebih besar dari gabungan Semenanjung Antartika, seperti diberitakan oleh Science Alert, (3/3/2018).



Dengan penemuan ini, para ilmuwan masih memiliki harapan bahwa penguin masih mampu bertahan hidup ditengah pemanasan global yang melanda. Dengan pemanasan global ini, para ilmuwan sempat khawatir bahwa penguin akan mengalami penurunan secara drastis.

Hal lain yang membuat para ilmuwan tercengang, yaitu tak satupun orang mengira kalau rangkaian pulau berbatu yang berada di ujung barat laut Semenanjung Antartika merupakan rumah bagi jutaan penguin Adelie.



"Sampai sekarang, tidak ada yang mengetahui bahwa Danger Islands menjadi habitat penting bagi penguin-penguin ini," kata Heather Lynch, seorang ekologi dari Stony Brook University yang merupakan salah satu penulis senior dalam penelitian tersebut.

Danger Islands sangat terpencil dan dikelilingi oleh es tebal. Artinya, keberadaan hewan menggemaskan itu tetap tersembunyi dari dunia luar dan terlindungi dari dampak perubahan iklim, termasuk aktivitas manusia.
Copyright © Tampang.com
All rights reserved