Inilah 7 Gejala Leukemia yang Harus Anda Kenali Pada Anak

Tanggal: 26 Jul 2018 15:16 wib.
Tampang.com – Salah satu penyakit yang mematikan adalah kanker darah atau leukimia. Penyakit ini biasanya menyerang anak – anak. Berdasarkan data dari Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) kasus leukemia telah terjadi ¾ dari keseluruhan kasus kanker pada anak di Indonesia.

Sebagai orangtua, Anda perlu aware dengan kondisi anak Anda. Anda perlu mengenali gejala – gejala yang terjadi pada anak Anda.

Mudah memar

Siapa sangka, seorang anak yang menderita leukemia akan mengalami pendarahan pada saat setelah mengalami cedera ringan. Kulit anak tersebut akan mudah memar karena pendarahan tersebut.

Mengalami sakit pada perut dan turunnya nafsu makan

Anak yang mengidap leukemia akan merasakan sakit pada bagain perut dan ia akan mengalami penurunan nafsu makan. Hal itu disebabkan oleh membesarnya sel – sel kanker yang telah terakumulasi pada limpa, hati, dan juga ginjal.

Gangguan pernafasan

Daerah thymus yaitu kelenjar di pangkal leher adalah daerah penggumpalan sel leukemia. Jika penggumpalan terjadi terus menerus maka hal itu membuat anak sulit bernafas.

Sering infeksi

Bagi anak yang mengidap leukemia pada sel darah putih ia akan kekurangan sel darah putih yang berfungsi untuk melawan infeksi. Hal itu akan menyebabkan kekebalan tubuh anak menurun, tubuhnya akan sering diserang virus dan bakteri dalam waktu yang lama.

Pembengkakan di beberapa area tubuh

Kelenjar getah bening memiliki fungsi untuk menyaring darah, namun siapa sangka sel – sel leukemia akan terkumpul di kelenjar getah bening.

 
Copyright © Tampang.com
All rights reserved