5 Makanan ini Sebaiknya Dihindari saat Menstruasi

Tanggal: 3 Feb 2018 05:55 wib.
Setiap bulan, setiap wanita tentulah kedatangan sesuatu yang bernama menstruasi. Saat menstruasi tersebut datang, sebagian wanita merasakan hal- hal seperti perut kembung, keram perut, mudah lelah, serta sakit kepala. Hal- hal tersebut tentulah membuat kita merasa tidak nyaman dan dapat mempengaruhi aktifitas yang kita lakukan. Dan tahukah kalian, ternyata ada beberapa jenis makanan yang ternyata dapat berpengaruh pada rasa sakit yang kita rasakan saat menstruasi. Apa saja ? Berikut seperti dilansir dari Boldsky :

1. Makanan Pedas



Makanan pedas memang enak dan dapat menambah nafsu makan kita. Namun, jiga makanan pedas tersebut dimakan saat menstruasi datang dapat memicu panas dalam, memperlambat fase menstruasi dan memicu jerawat. Selain itu, usus dan bagian pencernaan lainnya juga dapat terganggu sehingga menyebabkan rasa sakit yang semakin hebat.

2. Makanan Manis



Kurangi mengkonsumsi makanan manis saat menstruasi datang. Hal tersebut karena gula dapat menyebabkan peredaran darah menjadi tidak stabil. Kamu bisa lebih mudah mengalami mood swings dan tegang ketika terlalu banyak mengonsumsi gula.

3. Makanan Berlemak



Mengkonsumsi makanan berlemak saat menstruasi ternyata dapat meningkatkan hormon yang memicu keram perut dan kembung. Selain itu, tubuh juga bisa menjadi lebih dehidrasi.

4. Minuman Berkafein Tinggi



Minuman dengan kafein tinggi seperti kopi sebaiknya tidak dikonsumsi ketika sedang menstruasi. Hal tersebut karena kafein dapat meningkatkan tekanan darah, dehidrasi serta menyebabkan gelisah dan kurang tidur.

5. Makanan dengan Kandungan garam Berlebih



Makanan dengan kandungan garam berlebih harus dihindari ketika sedang menstruasi. Garam yang berlebih dapat menyebabkan hormon yang memicu dehidrasi, kembung dan keram perut.
Copyright © Tampang.com
All rights reserved