Baksos TNI Sebagai Bentu Kepedulian TNI Terhadap Kondisi Masyarakat Sekarang

Tanggal: 7 Nov 2017 16:51 wib.
 

Tampang.com - Koramil 0914/Ciwidey yang berada diwilayah 0609/Kabupaten Bandung menggelar Bakti Sosial (Baksos) berupa pengobatan gratis untuk masyarakat Ciwidey. Bahkan, pada acara itu ada pembagian hadiah serta hiburan yang dipersembahkan untuk masyarakat.

Danramil Ciwidey, Kapten Inf Ano Andryana mengatakan, kegiatan Bakti Sosial ini merupakan tindak lanjut dari perintah Panglima TNI untuk melaksanakan Baksos dengan melibatkan unsur TNI, Polri, organisasi massa, dan masyarakat setempat.

Kegiatan Baksos TNI ini, katanya, selain, melanjutkan perintah Pangdam. Hal ini merupakan bentuk kepedulian TNI terhadap kondisi masyarakat.

Selain itu, bertujuan meningkatkan sinergitas antara TNI AD dengan masyarakat dalam meningkatkan kemanunggalan TNI bersama rakyat.

"Acara yang digelar ini kita mengadakan pengobatan gratis, membagi- bagi hadiah yang bekerja sama dengan Kodim 0609/Kabupaten Bandung, serta para sponsor," kata Ano saat ditemui di Lapangan Dana Laga Desa Ciwidey Kecamatan Ciwidey Kabupaten Bandung, Sabtu (4/11) malam.

Dia pun menjelaskan, pihaknya menyelengarakan pengobatan gratis ini ke 7 desa di wilayah Ciwidey.

"Alhamdulillah animo masyarakat sangat baik dan banyak pengunjungnya," ungkapnya.

Ano juga berharap, pihak sponsor agar jangan berhenti disini saja, sehingga kegiatan ini diadakan secara rutin karena manfaatnya bisa dirasakan oleh masyarakat sekitar.

"Buat TNI di ulang tahun kali ini bisa dekat lagi dengan masyarakat," imbuhnya.

Menurut pantauan, acara tersebut diisi dengan kegiatan, pengobatan gratis kepada masyarakat setempat sebanyak 170 Orang, lomba-lomba dan  Permainan tradisional, serta hiburan dan pembagian doorprize.

Dalam acara tersebut dihadiri Danramil Ciwidey Kapten Inf Ano Andryana, Staf Kodim 0609, Kapolsek Ciwidey AKP Dwi Nugroho, Camat Ciwidey Juherman, para sponsor, dan ribuan warga Ciwidey ikut meramaikan kegiatan tersebut. 

 
Copyright © Tampang.com
All rights reserved