Kulit Pisang Ternyata Mampu Putihkan Gigi, Ini Langkahnya

Tanggal: 4 Mar 2018 09:22 wib.
Tampang.com - Gigi yang menguning tentunya akan berefek pada penampilan kita. Akibatnya, kita menjadi kurang percaya diri dalam tersenyum. Untuk mengatasinya, tak jarang orang pergi ke klinik gigi untuk memutihkan gigi atau veneer.

Sebelum kamu pergi ke klinik gigi, sebenarnya ada beberapa bahan alami yang dapat digunakan yang memiliki fungsi yang sama, yaitu memutihkan gigi.

Salah satunya adalah dengan menggunakan kulit pisang. Pisang sendiri memang telah dikenal kaya akan manfaat untuk kesehatan dan kecantikan.

Kandungan potasium, magnesium, dan mangan yang ada pada kulit pisanglah yang nantinya berfungsi untuk memudarkan noda pada enamel.

Jika kamu masih bingung bagaimana cara menggunakannya, berikut langkah-langkah yang dapat kamu lakukan.


Kupaslah satu lembar kulit pisang.
Gosokkan kulit pisang pada gigi atas dan bawah, lakukan hal ini sampai seluruh gigi sepenuhnya terlapisi pasta buah pisang dari kulit pisang tersebut
Diamkan selama kurang lebih 10 menit
Jaga mulut untuk tetap dalam kondisi terbuka dan jauhkan bibir dari gigi. Hal ini memang tidak nyaman tapi harus dilakukan agar pasta pisang tidak hilang dari gigi.
Gosok gigi dengan menggunakan sikat gigi kering, gosok dengan gerakan berputar lembut selama 1 sampai 3 menit.
Basahi sikat gigi dan kembali sikat gigii untuk membersihkan pasta pisang dari gigi.
Lakukan langkah-langkah ini setiap hari.


Metode ini telah banyak dilakukan oleh banyak orang. Namun, tidak semua orang tersebut memiliki hasil yang sama. Bahkan ada yang telah melakukannya hingga 3 minggu masih belum mendapatkan hasil yang baik.

Namun, tak ada salahnya untuk mencoba, siapa tahu kamu adalah salah satu orang yang berhasil dalam melakukannya. Demikian seperti dikutip dari laman Tempo.
Copyright © Tampang.com
All rights reserved