5 Jenis Makanan Ini dapat Membuat Payudara Sehat dan Indah

Tanggal: 9 Jun 2018 22:41 wib.
Memiliki payudara sehat dan indah merupakan salah satu dambaan nyaris setiap wanita. Untuk mendapatkan payudara yang sehat dan indah tentunya payudara harus dirawat secara rutin. Selain itu juga perlu mendapatkan asupan vitamin dan mineral, serta antioksidan yang didapatkan dari sayur-sayuran dan buah-buahan. Karena itu harus mengurangi makanan yang tinggi lemak dan gula serta memperbanyak asupan buah-buahan dan sayur-sayuran. Dalam sehari dianjurkan makan lima porsi sayur-sayuran dan buah-buahan.

Selain mengandung antioksidan, makanan-makanan yang sehat bagi payudara adalah makanan-makanan yang mengandung fitoestrogen yang dapat merangsang hormon estrogen yang baik bagi payudara. Namun saat mengonsumsi sayur-sayuran dan buah-buahan sebaiknya tidak memakai gula karena gula tinggi kalorinya yang membuat tubuh gemuk dan akhirnya payudara menjadi jelek.

Sementara untuk mencegah agar tidak timbul kanker payudara, sebaiknya Anda mengurangi makanan-makanan yang berlemak. Jika ingin makan makanan yang berlemak, maka pilih makanan yang lemaknya tidak lebih dari 30 persen, karbohidratnya karbohidrat kompleks, serta mendapatkan serat dari sayur-sayuran dan buah-buahan.

Berikut beberapa makanan yang dapat membuat payudara sehat dan indah.

Jeruk Nipis

Jeruk nipis dapat mengurangi risiko terkena kanker serta menjaga payudara tetap indah karena mengandung limonin, kalsium dan fosfor. Limonin pada jeruk nipis terdapat dalam bentuk glikosida yang bermanfaat untuk menjaga kesehatan tubuh dan mencegah kanker, melangsingkan tubuh serta menurunkan kolesterol dalam darah.

Alpukat

Alpukat juga dapat membuat payudara menjadi terlihat indah dan sehat. Alpukat mengandung asam oleat dan vitamin E yang dapat meredakan penyakit kanker payudara. Di dalam asam oleat terdapat glutathione yang mengandung selenium. Selenium ini bermanfaat untuk menghancurkan sel-sel kanker dalam payudara. Karena itulah sangat baik mengonsumsi buah alpukat yang sudah matang. Tidak dianjurkan makan alpukat yang masih muda karena getahnya memiliki efek yang tajam bagi tubuh. Alpukat bisa diolah menjadi jus yang dikonsumsi setiap hari.

Pepaya

Pepaya mengandung enzim yang dapat membantu pertumbuhan payudara sehingga lebih kenyal dan kencang. Pepaya mengandung hormon pengencang dan vitamin A yang dapat merangsang pengeluaran hormon wanita dan merangsang indung telur mengeluarkan hormon estrogen. Dari hormon tersebut kelenjar payudara akan lancar dan bentuk payudara semakin ideal. Untuk menjaga agar kandungan nutrisi pada buah pepaya ini tetap utuh, sebaiknya dikonsumsi secara langsung ataupun diolah menjadi masker payudara.

Roti Gandum

Roti gandum ini terlihat seperti roti tawar namun berwarna kecokelatan. Roti gandum mengandung fitoestrogen yang berperan mempertahankan level estrogen sehingga dapat menurunkan risiko terkena kanker payudara. Jika makan roti gandum yang kaya serat secara rutin maka akan melarutkan lemak, terutama di daerah payudara sehingga payudara sehat dan terbentuk indah.

Kacang Kedelai

Kacang kedelai mengandung isoflavon yang bekerja sebagai antioksidan. Isoflavon memiliki manfaat untuk mencegah kanker payudara. Lantaran kandungan antioksidan pada kacang kedelai dapat mencegah radikal bebas sehingga secara tak langsung menyebabkan payudara menjadi kencang. Kedelai bisa diolah menjadi tahu, tempe dan kacang-kacangan serta kini diolah menjadi bubuk susu kedelai.
Copyright © Tampang.com
All rights reserved