Jika Ada Fasilitas Ini, Mungkin Pria Akan Menyukai Pasangannya Berbelanja

Tanggal: 15 Jul 2017 18:35 wib.
Tampang.com - Salah satu kegiatan paling digemari wanita untuk menghilangkan penat adalah berbelanja.

Pastinya, apabila berbelanja tidak lupa membawa pasangan untuk menemani. Tak ayal banyak sang pria menunggui wanitanya untuk berbelanja yang pastinya memakan waktu tidak sedikit.

Tentunya, kegiatan menunggu ini membosankan dan menyebalkan bagi kaum pria. Pasalnya, proses menunggu sang pasangan selesai adalah tak tentu.

Tapi, bagi kaum pria yang berbelanja di Global Harbour Shanghai, Tiongkok sepertinya tidak akan merasakan hal ini.

Dilansir dari laman Standard.co.uk, Global Harbour adalah Mall terbesar di Shanghai. Dalam mall ini, disediakan sebuah "ruang tunggu" bagi pria.

Ruang tunggu ini menyediakan televisi, kursi, dan video game yang mampu menghilangkan kebosanan bagi para kaum "penunggu". Ada juga fasilitas AC dan ventilasi bagi mereka supaya masih bisa ngadem.

Salah satu pria disana mengatakan bahwa ide ini adalah yang terbaik di dunia. "Para wanita dapat berbelanja sesukanya, saya akan bermain disini tanpa terganggu," tambahnya.



Namun, bagi para wanita, fasilitas ini dibenci. Ini karena jika mereka selesai berbelanja, dan para pria belum selesai bermain mereka harus menunggu.

"Tak mungkin untuk menghentikan pria bermain game. Aku mungkin harus menunggunya selesai berbelanja," ujar salah satu wanita seperti dilaporkan standard.

Bagaimana jadinya ya, jika fasilitas ini ada di Indonesia?
Copyright © Tampang.com
All rights reserved